Tugas 3 : RPL Terdistribusi


1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Aspect oriented software dan apa kegunaannya!

Jawab : Merupakan Metode untuk OOP(Object Oriented Programming) dengan menggunakan pendekatan perangkat lunak Jenis abatraksi baru. Dimana aspek dimasukkan ke dal program kode yang mengimplentasikan lintas sektoral.


2. Apa peranan stakeholder dalam pengembangan perangkat lunak?

Jawab : Stakeholder berperan sangat penting dalam keseluruhan tahapan pengembangan.  Stakeholder dalam rekayasa perangkat lunak dapat berupa pengguna, pemilik, pengembang, pemrogram dan orang-orang yang terlibat dalam rekayasa perangkat lunak tersebut.


3. Jelaskan apa yang dimaksud dengan concerns dalam pengembangan perangkat lunak!

Jawab : Concerns dalam RPL Merupakan Hal2 yang perlu diperhatikan dalam pengembangan RPL. Contoh functional concern  fungsionalitas tertentu ke dalam sistem, Quality of service concern terkait  perilaku non fungsional Dari sistem Dan policy concern terkait kebijakan yang mengatur penggunaan sistem. 

 1. Jelaskan secara lengkap yang dimaksud dengan manajemen proyek!

Jawab : Manajemen Proyek adalah penerapan dari pengetahuan, keahlian, alat dan teknik pada suatu aktifitas proyek untuk mendapatkan/memenuhi kebutuhan dan harapan dari pihak yang terkait dari suatu proyek (stakeholder misal client, developer, tester, supplier)


2. Apa yang dimaksud dengan analisis kebutuhan perangkat lunak dan apa fungsi dari analisis kebutuhan perangkat lunak?

Jawab :Analisis Kebutuhan Perangkat Lunak adalah kondisi, kriteria, syarat atau kemampuan yang harus dimiliki oleh perangkat lunak untuk memenuhi apa yang disyaratkan atau diinginkan pemakai. fungsi analisis kebutuhan yaitu kebutuhan yang berkaitan dengan fungsi atau proses transformasi yang harus mampu dikerjakan oleh perangkat lunak. contohnya Perangkat lunak harus dapat menyimpan semua rincian data pesanan pelanggan.


3. Jelaskan apa fungsi dan tujuan dari validasi dan verifikasi!

Jawab : Validasi dan Verifikasi dilakukan untuk mengetahui apakah software sesuai dengan spesifikasinya dan apakah software juga melakukan apa yang user mau. Validasi dan verifikasi berfungsi untuk menemukan kekurangan dalam sebuah sisteem dan untuk memperkirakan apakah sistem berguna dan dapat digunakan atau tidak dalam situasi operasional.


4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan perangkat lunak sistem terdistribusi!

Jawab : Perangkat Lunak Sistem terdistribusi adalah sebuah sistem yang komponennya berada pada jaringan komputer. Suatu kesatuan atau elemen yang saling berinteraksi secara sistematis dan teratur untuk mendistribusikan data.


5. Apa yang dimaksud dengan embedded software? Jelaskan dan berikan contohnya!

Jawab : Sistem embedded software adalah sebuah sistem tertanam yang merupakan bagian dari sebuah sistem yang lebih besar dan merupakan aplikasi sistem yang spesifik didisain khusus untuk aplikasi tertentu. Contohnya adalah GPS Mapping, Video Games, MP3 Player

Tugas 2 : RPL Terdistribusi


1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan RPL terdistribusi!

Jawab : RPL terdistribusi adalah rekayasa perangkat lunak terhubung ke suatu jaringan, dimana  walaupun tidak terhubung ke jaringan, tetap dapat berjalan.


2. Berikan contoh perangkat lunak terdistribusi!

Jawab :  Zippyshare

- Mega

- Google Drive

- Dropbox


3. Jelaskan model arsitektur RPL terdistribusi?

Jawab : Arsitektur Logis

Organisasi logika dari komponen-komponen perangkat lunak. Komponen yang dimaksud berupa unit modular berupa interface yang dapat diproses di sistem yang berbeda. RPC (remote prosedure call),message passing


Jenis Model arsitektur logis

• Layered architectures

• Object-base architectures

• Data-Center architectures

• Event-based


Arsitektur Fisik

• Peletakan mesin

• Peletakan komponen perangkat lunak pada mesin sesungguhnya

Tugas 1 : Verifikasi Dan Validasi

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Verifikasi Dan Validasi!

Jawab : Verifikasi dapat diartikan sebagai kegiatan memastikan bahwa perangkat lunak yang dibuat sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan pada proses perencanaan, sedangkan validasi merupakan pembuktian bahwa perangkat lunak yang dibuat sudah tepat sesuai dengan kebutuhan pengguna


2. Jelaskan hasil apa yang diperoleh dari proses Verifikasi Dan Validasi!

Jawab : 

A. Pengujian Kekurangan

– Test dirancang untuk menemukan kekurangan sistem

– Uji kekurangan yang berhasil salah satunya adalah menunjukkan keberadaan kekurangan dalam sebuah sistem

B. Pengujian Validasi

– Ditujukan untuk memperlihatkan bahwa software s Lesuai dengan persyaratannya

– Tes yang berhasil adalah salah satu yang menunjukkan bahwa persyaratan telah diterapkane secara tepat


3. Apa kegiatan selanjutnya setelah diperoleh hasil Verifikasi Dan Validasi!

Jawab : 

A. Tergantung pada tujuan sistem, harapan user dan lingkungan pemasaran

-Fungsi Software

•Tingkat kepastian tergantung pada bagaimana kritikal software terhadapa sebuah organisasi


-Harapan User

• User mungkin mempunyai harapan yang rendah terhadap software yang ada


-Lingkungan pemasaran

• Lebih awal melempar sebuah produk ke pasar lebih penting daripada menemukan kekurangan dalam program

 Tugas 4 : Pengujian Perangkat Lunak

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan pengujian perangkat lunak!

Jawab : 

Pengujian Perangkat Lunak adalah proses menjalankan dan mengevaluasi sebuah Perangkat Lunak. Dilakukan secara manual maupun otomatis untuk menguji apakah Perangkat Lunak sudah memenuhi persyaratan atau belum atau Pengujian Perangkat lunak dilakukan untuk menentukan perbedaan antara hasil yang diharapkan dengan hasil sebenarnya.


2. Jelaskan hasil apa yang ingin diperoleh dari pengujian perangkat lunak

Jawab : 

- Untuk memastikan perangkat lunak sesuai dengan yang dibutuhkan

- Untuk mengetahui cacat atau kesalahan yang dibuat selama fase pembuatan.

- Untuk memastikan keandalan dari perangkat lunak demi menjaga tingkat kepuasan pelanggan

- Untuk menjamin Kualitas Produk

- Untuk mengurangi kesalahan yang dihasilkan dari produk agar dimasa yang akan datang jika mengalami perbaikan tidak memerlukan biaya besar

Tugas 3 : Proses Pemeliharaan Perangkat Lunak
1. Jelaskan apa yang dilakukan dalam proses pemeliharaan perangkat lunak!
Jawab : 
Tiga pendekatan untuk menyusun Pemeliharaan system:
a. Pendekatan Pemisahan : Pemeliharaan serta Pemnyusunan

b. Pendekatan Gabungan : Menggabungkan personalia penyusun serta pemelihara untuk menjadikan suatu kelompok utama sistem informasi

c. Pendekatan Fungsional : Variasi dari sebuah pendekatan gabungan dengan cara memindahkan tenaga profesional sistem dari sebuah sistem informasi serta menyuruh mereka pada fungsi bisnis supaya penyusun ataupun pemelihara

Langkah-langkah proses pemeliharaan software
a. Menentukan permasalahan dan analisa dari modifikasi
b. Melakukan implementasi dari modifikasi
c. Melakukan review dan acceptance test terhadap hasil implementasi
Proses perawatan software dilakukan secara terus menerus mengikuti kebutuhan.

2. Jelaskan tujuan dari digunakannya teknik pemeliharaan perangkat lunak!
Jawab : 
- Memperpanjang umur pemakaian asset pada sistem itu sendiri.
- Memastikan ketersediaan optimum peralatan
- Memastikan persiapan operasional untuk semua peralatan yang dibutuhkan.
- Memastikan keselamatan orang yang memakai sarana itu sendiri.

 Tugas 2 : Manajemen Proyek Perangkat Lunak

1. Jelaskan apa fungsi manajemen proyek dalam pengembangan perangkat lunak!

Jawab :

  •  Untuk menetapkan dasar, tujuan, kebutuhan, batasan, dan hasil akhir proyek.
  • Untuk mengelola penggunaan sumber daya, agar proyek berjalan dengan lancar.
  • Untuk menghasilkan perangkat lunak yang memiliki performa optimal, efisien, dan sukses mencapai tujuan.
  • Untuk mengatur waktu penyelesaian proyek.
  • Untuk memperoleh keuntungan dari proyek perangkat lunak yang telah dilaksanakan.


2. Jelaskan fokus apa saja yang terdapat pada proyek pengembangan perangkat lunak!

Jawab : 

  •  Manajemen proyek Perangkat Lunak (PL) yang efektif berfokus pada 4 P, dimana harus berurut yaitu
  • PEOPLE : Elemen terpenting dari suksesnya proyek
  • PRODUCT /PROBLEM : Software yang dikembangkan
  • PROCESS : Suatu kerangka kerja dari suatu aktifitas dan kumpulan tugas untuk memgembangkan PL
  • PROJECT (tambahan) : Penggabungan semua kerja untuk membuat produk menjadi kenyataan


3. Ruang lingkup apa saja yang terdapat dalam manajemen proyek perangkat lunak? Jelaskan!

Jawab :
RUANG LINGKUP PROJECT MANAJEMEN
Agar proyek tidak overlap dan dapat dimengerti oleh anggota tim
  • Kualitas Produk
  • Ketidakpastian
  • Resiko yang mungkin ada
  • Estimasi Biaya
  • Penjadwalan Project
  • Komunikasi Pelanggan
  • Staff
  • Pengawasan Project
  • Ukuran dari kemampuan memori
  • Jumlah pemakai